logo-website
Sabtu, 12 Jul 2025,  WIT

Karantina Papua Tengah Pastikan Keamanan Daging Ayam Lewat Pengujian Laboratorium

Pengujian mencakup berbagai parameter penting, meliputi uji organoleptik, uji pH, uji awal kebusukan, dan uji cemaran mikroba untuk memastikan daging ayam memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI) 3924:2009.

Papuanewsonline.com - 11 Jul 2025, 23:38 WIT

Papuanewsonline.com/ Pendidikan & Kesehatan

Papuanewsonline.com, Timika

– Karantina Papua Tengah meningkatkan pengawasan keamanan pangan dengan melakukan pengujian laboratorium terhadap daging ayam yang masuk dan keluar dari wilayah Papua Tengah.  Langkah ini merupakan bagian dari prosedur karantina untuk memastikan produk asal hewan tersebut bebas dari penyakit menular dan layak konsumsi.

Pengujian mencakup berbagai parameter penting, meliputi uji organoleptik, uji pH, uji awal kebusukan, dan uji cemaran mikroba untuk memastikan daging ayam memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI) 3924:2009. (11/7/25).


Kepala Karantina Papua Tengah, Ferdi  menjelaskan bahwa kegiatan pengujian ini bukan hanya prosedur rutin, melainkan komitmen dalam mengawal lalu lintas komoditas pangan yang sehat dan aman.  "Kami ingin memastikan bahwa setiap daging ayam yang beredar di masyarakat telah melalui proses pengawasan yang ketat," ujarnya. 

Hal ini sangat penting untuk mencegah penyebaran penyakit hewan menular seperti Salmonella dan E. coli yang dapat menginfeksi manusia.

Pengujian laboratorium dilakukan secara rutin sebagai bagian dari kegiatan monitoring terhadap produk hewan yang beredar di masyarakat.  


Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk mendukung ketahanan pangan nasional dan menciptakan rasa aman bagi konsumen.  Dengan pengawasan yang ketat, masyarakat dapat lebih percaya akan keamanan dan kualitas produk pangan yang mereka konsumsi.

Lebih lanjut, Ferdi menekankan pentingnya peran laboratorium resmi dalam menjamin keamanan pangan. 

"Melalui pengujian laboratorium yang komprehensif, kami dapat mendeteksi dini potensi bahaya dan mencegah penyebaran penyakit hewan menular.  Ini merupakan bentuk komitmen kami untuk melindungi kesehatan masyarakat dan mendukung ketahanan pangan nasional," tambahnya. 

Karantina Papua Tengah berkomitmen untuk terus meningkatkan pengawasan dan memastikan keamanan pangan bagi masyarakat Papua Tengah. ( Jidan )

Bagikan berita:
To Social Media :
Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE