logo-website
Kamis, 21 Nov 2024,  WIT
BERITA Politik & Pemerintahan Homepage
Kapolri dan Panglima TNI Hadiri Doa Lintas Agama di Semarang Papuanewsonline.com, Semarang - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menghadiri doa bersama lintas agama, TNI, Polri, dan masyarakat dalam rangka Pilkada Serentak 2024 di Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Kegiatan doa lintas agama ini diisi ceramah kebangsaan oleh Gus Iqdam (Muhammad Iqdam Kholid).Turut hadir dalam acara doa lintas agama ini, Forkopimda Provinsi Jateng, Kepala DKPP Jateng, Ketua MUI Jateng, Ketua NU Jateng, Ketua Muhammadiyah Jateng, para Danrem dan Dandim, jajaran Kapolres, PJU Polda Jateng, PJU Kodam IV Diponegoro, dan tamu undangan lainnya. Kapolri pun menyampaikan, agar masyarakat jangan terprovokasi oleh hal-hal yang bisa memecah belah persatuan dalam Pilkada Jawa Tengah 2024."Masyarakat jangan terpancing provokasi atau hal-hal yang bisa memecah belah persatuan," jelas Kapolri, Rabu (20/11/24).Menurut Kapolri, masyarakat memiliki pilihan masing-masing dalam pilkada ini. Untuk itu, diharapkan pelaksanaan pilkada bisa berjalan aman, lancar, tertib, serta membawa manfaat.Ditambahkan Kapolri, siapa pun calon yang terpilih dalam Pilkada Jawa Tengah nanti, diharapkan bisa terus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Kemudian, siapa pun pemimpin yang terpilih nanti bertugas untuk menyejahterakan rakyat.Diketahui, kegiatan doa bersama ini merupakan bagian dari upaya untuk mewujudkan Pilkada 2024 berjalan aman dan lancar. Kegiatan ini merupakan bagian dari cooling system. PNO-12 21 Nov 2024, 14:41 WIT
Wakapolda Papua Lakukan Tatap Muka Bersama Personel Polres Merauke Papuanewsonline.com, Merauke – Wakapolda Papua, Brigjen Pol Dr. Faizal Ramadhani, S.Sos., S.I.K., M.H, melaksanakan acara tatap muka dengan personel Polres Merauke saat dirinya melakukan kunjungan kerja di Polres Merauke, Selasa (19/11/2024).Acara ini dihadiri oleh PJU Polda Papua, Kapolres Merauke, AKBP Leonardo Yoga, S.I.K.,M.M dan seluruh personel Gabungan Pama, Bintara dan ASN Res Merauke.Tatap muka ini merupakan bagian dari kegiatan Kunjungan Kerja ke Wilayah hukum Polres Merauke dalam rangka pengecekan kesiapan menjelang pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 Provinsi Papua Selatan.Dalam kesempatannya, Wakapolda Papua mengatakan atas perintah Kapolda, tujuan ia kesini yaitu dalam rangka pengecekan kesiapan Pengamanan Pilkada, dan perkembangan isu Strategis di Wilkum Polres Merauke.“Dengan semangat dari rekan-rekan, saya yakin tantangan ke depan sebagai personel Polres Merauke pasti akan dihadapi juga dengan semangat,” ucap Wakapolda.Lebih lanjut, ia menyampaikan untuk menyakinkan seluruh masyarakat Merauke bahwa Polres siap menghadapi Pilkada serentak 2024.“Sebagai anggota Polri dalam setiap kegiatan terkait Disiplin, Dedikasi dan Integritas harus dijaga,” tuturnya.Ia juga menekankan netralitas menjadi harga mati bagi seluruh personel. Mereka harus siap mengawal pesta demokrasi rakyat ini."Polisi bukan hanya sekadar profesi melainkan sebuah jalan untuk mengabdi. Jesehatan adalah segalanya untuk menikmati yang ada. Selalulah bersyukur, jangan karena mudah, kita lupa berdoa. Jangan karena sulit, kita lupa bersyukur," pungkasnya. PNO-12 20 Nov 2024, 19:52 WIT
649 Personel Satgas OMP Salawaku Amankan Kampanye Akbar Paslon Gubernur No Urut 1 Papuanewsonline.com, Ambon - Ratusan personel Satgas Operasi Mantap Praja (OMP) Salawaku Polda Maluku dan Polresta Pulau Ambon dan P.P Lease mengamankan kampanye akbar yang dilaksanakan di lapangan Merdeka, Kota Ambon, Rabu (20/11/2024).Kampanye akbar dilaksanakan pasangan calon gubernur Maluku dan wakil gubernur Maluku nomor urut 1, yaitu Jeffry Apoly Rahawarin dan Abd. Mukti Keliobas. "Hari ini sebanyak 649 personel gabungan dikerahkan untuk mengamankan kampanye akbar yang dilaksanakan pasangan calon gubernur Maluku nomor urut 1 di lapangan Merdeka Ambon," kata Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol. Areis Aminnulla S.IK.Ratusan personel gabungan yang dikerahkan tersebut terbagi dalam ring satu, dua dan tiga. Mereka menyebar di sejumlah lokasi kampanye."Kita juga melaksanakan sterilisasi menggunakan alat metal detector oleh belasan personel Brimob di sekitar panggung orasi dan titik-titik di sekitaran lokasi kampanye yang dianggap rawan sabotase dan berpotensi terjadinya gangguan kamtibmas," tambahnya.Selain paslon gubernur dan wakil gubernur Maluku, hadir dalam kampanye tersebut para pimpinan partai pendukung maupun relawan dan simpatisan.Saat kampanye para juru kampanye memaparkan terkait visi misi dan program kerja yang akan dilaksanakan ke depan apabila terpilih."Kampanye berjalan aman dan lancar. Kami menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang ikut menjaga keamanan dan ketertiban sehingga kampanye bisa berjalan aman dan lancar," pungkasnya. PNO-12 20 Nov 2024, 19:35 WIT
Kapolda Maluku: Bersatu Wujudkan Pilkada Damai dan Bermartabat Papuanewsonline.com, Ambon - Kepala Kepolisian Daerah Maluku Irjen Pol Drs. Eddy Sumitro Tambunan meminta dukungan dan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu mensukseskan Pilkada yang aman, damai dan bermartabat di Maluku.Ajakan tersebut disampaikan Kapolda melalui Karo Ops Polda Maluku, Kombes Pol Ronald Refli Rumondor S.IK saat menghadiri kegiatan sosialisasi Pilkada damai dan bermartabat di auditorium Unpatti, Kota Ambon, Rabu (20/11/2024).Kegiatan yang dilaksanakan Pemerintah Provinsi Maluku, bekerjasama dengan KPU provinsi Maluku ini dihadiri Pj. Gubernur Maluku Ir. Sadali Ie M.Si, I.P.U bersama seluruh perwakilan Forkopimda Maluku dan tokoh agama serta tokoh masyarakat di wilayah Kota Ambon."Kami meminta dukungan dan kerjasama seluruh lapisan masyarakat Maluku untuk bersama-sama bersatu menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif agar pelaksanaan Pilkada serentak di Provinsi Maluku dapat berjalan dengan lancar, aman, damai dan bermartabat," pinta Karo Ops saat mewakili Kapolda menjadi narasumber.Peran seluruh elemen masyarakat, lanjut Karo Ops, sangat penting untuk bersama-sama menjaga kualitas demokrasi yang bermartabat."Perbedaan politik hal yang biasa. Jangan sampai merusak hubungan kekeluargaan kita selaku orang basudara di Maluku," katanya mengingatkan.Pada kegiatan tersebut Karo Ops Polda Maluku bersama Forkopimda Maluku bersama memukul tifa tanda dibukanya sosialisasi Pilkada serentak yang damai dan bermartabat di wilayah Maluku. PNO-12 20 Nov 2024, 19:19 WIT
Kapolri dan Panglima TNI Cek Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak di Jatim Papuanewsonline.com, Jatim - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo meninjau berbagai kesiapan rangkaian pelaksanaan Pilkada serentak di Jatim. Peninjauan dilakukan bersama Panglima TNI Agus Subiyanto."Kami telah melaksanakan rangkaian kegiatan, menghadapi persiapan terakhir pelaksanaan Pilkada serentak khususnya di wilayah Jatim. Mulai dari pengecekan langsung dengan persiapan Command Center," jelas Kapolri dalam sesi konferensi pers di Mapolda Jatim, Selasa (19/11/24).Jenderal Sigit juga memastikan personel keamanan yang nanti akan diturunkan ke TPS di seluruh Jawa Timur. Menurut Kapolri, persiapan ini sebagai ikhtiar dari seluruh persiapan rangkaian pengamanan Operasi Mantap Praja."Dalam kesempatan ini, kegiatan yang kita laksanakan bersama ini merupakan upaya agar seluruh rangkaian kegiatan pilkada dapat berjalan dengan aman dan lancar," ujar Kapolri.Ditegaskan Kapolri, semangat persatuan dan kesatuan harus menjadi komitmen bersama dalam menjalankan tugas pengamanan pilkada. Dengan begitu, semangat tersebut dapat ditularkan kepada masyarakat."Tentunya kita harus terus mendorong dan menjaga semangat persatuan dan kesatuan untuk bisa menghasilkan pemilu aman, damai dan ini menjadi prasyarat utama melanjutkan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi," ungkap Kapolri.Diketahui, Kapolri dan Panglima TNI juga menghadiri doa bersama lintas agama, TNI, Polri, dan masyarakat dalam rangka Pilkada Serentak 2024. Kegiatan doa lintas agama ini diisi ceramah kebangsaan oleh KH Anwar Iskandar dan tausiyah agama Islam dari Prof Dr KH Ali Maschan Moesa.Sementara itu, doa agama Islam diisi oleh KH Jazuli Nur, agama Kristen oleh Pendeta Natael Hermawan, agama Katolik oleh Rd Yosef Eko Budi Susilo, agama Hindu oleh I Gusti Putu Raka Arthama, agama Buddha oleh Pdt Mdy Lo Ferdy Hendry Loyalty, dan agama Konghucu oleh Ongky Setio Kuncono. Total 251 tamu undangan yang hadir dalam doa lintas agama ini, terdiri dari 17 tamu VVIP, 139 tamu VIP, dan 95 tokoh agama.Kapolri menyampaikan, kegiatan doa bersama ini merupakan bagian dari upaya untuk mewujudkan Pilkada 2024 berjalan aman dan lancar. Kegiatan ini merupakan bagian dari cooling system."Tentunya ini semua adalah ikhtiar dari seluruh persiapan rangkaian pengamanan yang kita laksanakan dalam Operasi Mantap Praja dan tentunya di dalam kesempatan ini kegiatan yang kita laksanakan bersama," jelas Kapolri. PNO-12 20 Nov 2024, 19:14 WIT
Asistensi Operasi Damai Cartenz di Intan Jaya Menjelang Pilkada Serentak 2024 Papuanewsonline.com, Sugapa – Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz (ODC) 2024 melaksanakan serangkaian kegiatan di Kabupaten Intan Jaya, Papua, pada Selasa (19/11/2024), dalam rangka memastikan kesiapan pengamanan jelang Pilkada Serentak 2024 yang akan digelar pada 27 November mendatang. Kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk mengadakan rapat koordinasi dengan jajaran Polres Intan Jaya.Tim asistensi yang terdiri dari pejabat utama, perwira, dan personel yang dipimpin oleh Kaminops DC-2024, Kombes Pol Irfa Asrul Hanafi, S.I.K., tiba di Kabupaten Intan Jaya pada pukul 11.00 WIT. Mereka menempuh perjalanan udara dari Bandara Aminggaru, Kabupaten Puncak, menuju Bandara Moses Kilangen di Mimika, kemudian melanjutkan perjalanan ke Bandara Bilorai di Intan Jaya.Setibanya di Bandara Bilorai, tim langsung menuju Polsek Sugapa untuk melaksanakan rapat koordinasi dengan jajaran Polres Intan Jaya. Rapat ini dihadiri oleh Wakapolres Intan Jaya, AKP Mattineta, sejumlah perwira Polres Intan Jaya, serta jajaran Satgas ODC sektor Intan Jaya.Kepala Operasi Satgas Damai Cartenz-2024, Brigjen Pol Faizal Ramadhani, menjelaskan bahwa kegiatan asistensi ini bertujuan untuk membahas berbagai langkah pengamanan menjelang Pilkada Serentak."Kegiatan asistensi ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan koordinasi pengamanan menjelang Pilkada Serentak. Langkah ini penting untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif, sehingga seluruh proses demokrasi dapat berjalan dengan lancar," ujar Brigjen Pol Faizal Ramadhani.Dalam kesempatan tersebut, Kombes Pol Irfa Asrul Hanafi selaku ketua tim menyampaikan apresiasi kepada jajaran Polres Intan Jaya atas kesiapan mereka dalam mengamankan daerah tersebut."Personel ODC 2024 harus tetap fokus pada tugas utama mereka, yaitu penegakan hukum terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB). Namun, mereka juga dapat dimanfaatkan untuk mendukung pengamanan Pilkada, terutama di lokasi-lokasi yang dianggap rawan. Saya juga mengingatkan untuk menjaga kesehatan dan semangat personel agar operasi dapat berjalan lancar dan aman," kata Kombes Irfa.Sementara itu, Wakil Kepala Satgas Tindak ODC 2024, Kompol Reynaldo T. Bullo, S.I.K., mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi konflik yang dapat muncul selama Pilkada, terutama yang melibatkan kerusuhan massa. Ia menekankan pengaturan penggunaan amunisi tajam oleh personel ODC untuk menghindari kesalahan yang bisa berujung pada masalah baru.Kapolsek Sugapa, Iptu Angel Mayor, dalam rapat tersebut mengungkapkan potensi kerawanan yang bisa terjadi saat pleno Pilkada dan berharap semua pihak dapat bekerja sama untuk menjaga ketertiban serta menyelesaikan masalah sesuai prosedur hukum jika ketegangan terjadi. Ia juga berharap Pemerintah Kabupaten Intan Jaya dapat memberikan dukungan penuh bagi kelancaran pelaksanaan Pilkada di wilayah tersebut.Setelah rapat koordinasi, tim asistensi melanjutkan kunjungan ke beberapa pos, termasuk Pos Wabup Intan Jaya dan Pos Tower Satgas Tindak ODC 2024, untuk memberikan semangat serta memastikan kesiapan personel yang sedang bertugas. Kombes Pol Irfa Asrul Hanafi mengingatkan agar setiap pos dijaga dengan baik, kebersihan selalu diperhatikan, serta kesehatan dan keselamatan personel menjadi prioritas.Kasatgas Humas, Kombes Pol Dr. Bayu Suseno, mengungkapkan bahwa rangkaian kegiatan asistensi di wilayah Intan Jaya berakhir pada pukul 14.30 WIT, sebelum tim melanjutkan perjalanan kembali ke Polsek Sugapa untuk beristirahat. "Dengan adanya koordinasi yang solid antara Satgas Damai Cartenz dan Polres Puncak, kami optimis pengamanan Pilkada Serentak di wilayah ini akan berlangsung dengan aman dan tertib," tutup Kasatgas Humas, Kombes Pol Bayu Suseno. PNO-12 20 Nov 2024, 08:40 WIT
Sukseskan Pilkada 2024, Kapolri dan Panglima TNI Ikuti Doa Bersama Lintas Agama Papuanewsonline.com, Bali - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto mengikuti doa bersama lintas agama bersama TNI-Polri dan masyarakat Bali. Acara doa bersama lintas agama bersama TNI-Polri dan masyarakat Bali ini digelar di GOR Yudomo, Praja Raksaka Kepaon, Denpasar, Bali, Selasa (19/11/2024). Selain doa bersama, adapula kegiatan ceramah kebangsaan.Agenda ini merupakan bentuk ikhtiar dalam menyukseskan penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 di Provinsi Bali."Tentunya hari ini saya dan Panglima TNI memberikan apresiasi kepada jajaran Forkompimda Bali dan juga seluruh tokoh lintas agama dan masyarakat yang hari ini bersama-sama kita mengingatkan kembali dan melaksanakan kegiatan ceramah kebangsaan dan doa lintas agama," ujar Kapolri, Selasa (19/11/24)."Saya kira ini menjadi kegiatan yang sangat penting karena dalam beberapa waktu ke depan kita akan melaksanakan kegiatan puncak dari rangkaian Pilkada yaitu pencoblosan dan tadi disampaikan oleh Pj Gub bahwa Indeks Persepsi Demokrasi Bali menempati posisi nomor satu dan tentunya itu harus dipertahankan," sambung Kapolri.Kapolri juga mengingatkan bahwa dalam pilkada pasti ada perbedaan pilihan. Itu adalah bagian dari demokrasi yang harus dihargai. Ia pun mengingatkan bahwa yang harus terus dijaga dan digelorakan adalah bagaimana menjaga semangat persatuan dan kesatuan."Karena itu yang paling utama di dalam kehidupan demokrasi," ujar Kapolri."Tentunya ada kebebasan berekspresi, berpendapat, menentukan suatu keputusan pilihan namun yang selalu kita dorong adalah bagaimana seluruh masyarakat, seluruh bangsa ini selalu menempatkan persatuan dan kesatuan di atas kepentingan pribadi dan kelompok," tambah Kapolri.Kapolri menambahkan, Polri bersama TNI akan mendukung penuh, juga mendoakan agar Pilkada Serentak 2024 pada 27 November mendatang berjalan dengan aman, lancar dan damai."Sehingga ini menjadi modal dasar bagi bangsa kita, bagi rakyat Bali untuk bisa melanjutkan pembangunan," ujar Kapolri.Turut mendampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit dalam agenda ini, yakni Irwasum Polri Irjen Dedi Prasetyo, Kapolda Bali Irjen Daniel Aditya Jaya, Astamaops Komjen Verdianto Bitticaca, Dankorbrimob Komjen Imam Widodo, Kadiv Propam Irjen Abdul Karim, Kadiv Humas Irjen Sandi Nugroho, hingga Kapusdokkes dr. Irjen Asep Hendradiana. PNO-12 19 Nov 2024, 19:11 WIT
Berita utama
Berita Terbaru
Berita Populer
Video terbaru
lihat video 10 Feb 2023, 15:22 WIT