logo-website
Selasa, 17 Sep 2024,  WIT

Muay Aerobic Seni Putra Sumbang Medali Perunggu Buat Provinsi Papua Tengah

Pelatih Kepala Cabor Muaythai Provinsi Papua Tengah Jones Ayorbaba mengaku puas atas penampilan anak asuhnya

Papuanewsonline.com - 06 Sep 2024, 18:45 WIT

Papuanewsonline.com/ Olahraga

Atlet Seni Muay Aerobic Putra Provinsi Papua Tengah, Roger Palungan, Alinus Waker dan Marsel O. Lagiaduay

Papuanewsonline.com, Banda Aceh-

Atlet Seni Muay Aerobic Putra, Alinus Waker, Roger Palungan dan Marsel O. Lagiaduay berhasil menambah Medali bagi kontingen Provinsi Papua Tengah,

Saat berlaga pada Kelas Seni Muay Aerobic Putra, di Gedung Balee Meuseuraya  Kota Banda Aceh, Jumat (6/9/2024), Soreh.

Alinus Waker, Roger Palungan dan Marsel O. Lagiaduay yang berlaga pada kelas Seni Muay Aerobic Putra, pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh-Sumatera Utara 2024, tampak  tampil memukau, namun tertinggal selisi angkah dari Tim Jawa Timur yang berhasil diurutan kedua, peraih medali perak, sedangkan tim tuan rumah Banda Aceh, diurutan pertama dan didapuk sebagai peraih medali emas.

Pelatih Kepala Cabor Muaythai Provinsi Papua Tengah Jones Ayorbaba mengaku puas atas penampilan anak asuhnya.

" Kami Tim Cabor Muaythai  akan bekerja keras memberikan yang terbaik bagi masyarakat Provinsi Papua Tengah, mohon doa dan dukungan, karena masi ada atlet dari Cabor Muaythai yang akan bertanding, semoga memperoleh hasil maksimal," ucapnya.

Berikut perolehan nilai Seni Muay Aerobic Putra, yang berlaga hari ini:

1. Papteng 7,5

2. Jabar 7,2

3. Aceh 8,7

4. Sumut 7,1

5. Banten 6,7

6. Jatim 8,6

7. ⁠Sulut 7.3.(Tim)


Bagikan berita:
To Social Media :
Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
W
Willy | 07 Sep 2024, 07:56 WIT
Andalan... terbaik MUTIARA, terbaik kru Brother Jones ????????????