logo-website
Rabu, 02 Jul 2025,  WIT

Satgas Yonif 641/Bru Terima Kunjungan Pemerintah Setempat & Masyarakat Distrik Eragayam

Kunjungan ini demi menjaga keakraban dalam membangun dan menjaga keamanan distrik eragayam.

Papuanewsonline.com - 14 Mei 2025, 18:14 WIT

Papuanewsonline.com/ Politik & Pemerintahan

Papuanewsonline.com, Membramo Tengah - Jalin kerja sama yang baik, melalui Pos Eragayam Satgas Yonif 641/Bru menerima kunjungan dari Pemerintah Distrik Eragayam, Kabupaten Membramo Tengah, Papua Pegunungan, (13/05/2025).

Danpos Eragayam Lettu Inf Achmad Rifai mengatakan bahwa kunjungan dari berbagai pihak termasuk masyarakat setempat dan pejabat pemerintah Distrik Eragayam, kunjungan ini bertujuan untuk mempererat tali silahtuhrahmi dan membahas berbagai isu yang berkaitan dengan pembangunan dan keamanan di Distrik Eragayam.

"Masyarakat sering mengunjungi Pos Eragayam untuk memberikan dukungan, ucapan terimakasih atau sekedar menjalin keakraban dengan prajurit Satgas yang ada di Distrik Eragayam “ucap Danpos.

Sementara itu Bapak Samuel Gombo (48 th) selaku Kepala Distrik Eragayam mengucapkan terimakasih selalu membantu kesulitan masyarakat yang ada di Distik Eragayam dan menjaga keamanan.

“Kami merasa senang dengan apa yang telah diberikan bapak-bapak TNI, selama bertugas di Distrik Eragayam sangat membatu mayarakat, semoga bapak-bapak TNI selalu di berikan kesehatan dan keselamatan oleh Tuhan Yang Maha Esa” Ucapnya. PNO-12

Bagikan berita:
To Social Media :
Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE