logo-website
Sabtu, 10 Jan 2026,  WIT
BERITA TAG Seni Homepage
Kapolda Maluku Pimpin Acara Kenal Pamit Wakapolda Papuanewsonline.com, Ambon,– Sebagai wujud penghormatan dan estafet kepimpinan Polri, Kepolisian Daerah Maluku melaksanakan acara kenal pamit Wakapolda Maluku dilaksanakan di Lobby Lantai II Mapolda Maluku, Selasa (17/6/2025).Wakapolda Maluku saat ini dijabat oleh Brigjen Pol. Imam Thobroni S.I.K., M.H, menggantikan Irjen Pol. Samudi S.I.K., M.H yang kini menjabat Dosen Kepolisian Utama Tingkat I Lemdiklat Polri.Acara kenal pamit Wakapolda Maluku yang lama dan yang baru, dipimpin langsung oleh Kapolda Maluku Irjen Pol. Drs. Eddy Sumitro Tambunan, M.Si. Seluruh pejabat utama Polda Maluku beserta Ketua dan Pengurus Bhayangkari Daerah Maluku hadir dalam kegiatan tersebut. Turut hadir Kapolresta Ambon, dan Kapolres Buru.Acara kenal pamit dilaksanakan dengan nuansa hangat, penuh kebersamaan dan rasa kekeluargaan, yang mencerminkan soliditas Polda Maluku sebagai institusi yang menjunjung tinggi nilai-nilai loyalitas, disiplin, dan regenerasi kepemimpinan.Kapolda Maluku dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Irjen Pol. Samudi atas pengabdiannya selama hampir 10 bulan sebagai Wakapolda Maluku. Irjen Samudi, kata Kapolda, merupakan sosok pemimpin yang mampu menjaga ritme organisasi dengan solid, membangun kerja sama strategis, dan mendampingi pelaksanaan tugas secara loyal dan berintegritas.“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi tinggi bagi Irjen Samudi yang selama hampir 10 bulan telah mendampingi saya dalam menggerakkan dan memimpin Polda Maluku tercinta ini," katanya. Menurutnya selama bersama Irjen Samudi, berbagai macam hal telah dilakukan bersama dalam menjalankan peran sebagai pimpinan institusi Polri di Maluku. "Kerja sama yang baik telah kita bangun demi mewujudkan pelayanan prima Polda Maluku untuk Maluku yang aman dan kondusif. " Saya doakan, dengan amanah dan jabatan baru, Irjen Samudi akan terus menjadi patriot Polri yang amanah,” ungkap Kapolda.Kapolda mengaku tantangan yang dihadapi Polda Maluku tergantung cara pandang. Situasi sosial, terutama berkaitan dengan potensi konflik, perlu dilihat secara proporsional namun ditangani secara serius."Tugas di Polda Maluku ini bisa dibilang berat ya berat, ringan ya ringan, tergantung bagaimana cara pandang kita. Wilayah Maluku memiliki karakteristik khusus, termasuk potensi konflik yang bisa berulang. Namun saya selalu menanamkan bahwa konflik kita pandang kecil, tetapi penanganannya harus kita besarkan. Artinya, respons dan koordinasi harus maksimal,” tegasnya.Pada kesempatan itu, Kapolda juga menekankan pentingnya meneruskan hal-hal yang baik yang telah ditanamkan oleh pejabat lama. Loyalitas terhadap hirarki, kedisiplinan, serta kemampuan membangun koordinasi, kolaborasi, dan komunikasi menjadi dasar dalam menjalankan tugas di wilayah Maluku.“Berbagai nilai positif yang telah ditinggalkan Irjen Samudi hendaknya menjadi pijakan bagi pejabat baru. Loyalitas, disiplin, dan soliditas adalah jati diri kita. Koordinasi, kolaborasi, dan komunikasi adalah ideologi dalam memimpin Polda Maluku. Saya percaya Wakapolda yang baru akan melanjutkan hal-hal baik ini ke depan," harapnya.Di akhir sambutan, Kapolda menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Irjen Samudi atas segala kontribusinya, dan sekaligus menyambut Brigjen Imam Thobroni untuk bersama-sama membangun sinergi kepemimpinan di lingkungan Polda Maluku.“Kepada Irjen Samudi terima kasih atas dedikasi dan kontribusi yang luar biasa. Kepada Brigjen Imam Thobroni, selamat datang dan selamat mengemban tugas. Mari kita lanjutkan semangat kebersamaan dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan pelayanan publik di Maluku," Pungkasnya.(Anjia) 18 Jun 2025, 08:35 WIT
Kemeriahan HUT Horison Ultima Timika Bertajuk “A Grateful Journey of Eight" Papuanewsonline. com, Timika – Pada Perayaan HUT Hotel Horison Ultima Timika yang ke-8 dengan mengadakan serangkaian acara meriah bertajuk "A Grateful Journey of Eight" pada Minggu, 15 Juni 2025.  Acara yang berlangsung dari pukul 06.00 hingga 20.00 WIT di area parkir hotel, Jl. Hasanuddin Timika ini menyuguhkan berbagai kegiatan menarik bagi masyarakat. Mulai dari Bazar UMKM, senam Zumba, pemeriksaan kesehatan gratis, penampilan live band dan DJ, hingga Kompetisi Lari Colour Run yang bekerja sama dengan Komunitas Timika Runners, diikuti ratusan peserta.  Acara yang digelar untuk umum ini dibuka langsung oleh owner Horison Ultima Timika, Rusli Gunawan yang ditandai dengan pengibaran bendera start. Antusiasme peserta tetap tinggi, bahkan peserta Colour Run maupun warga Mimika yang memenuhi halaman parkir hotel tampak bersemangat mengikuti rangkaian acara tersebut. "Seru banget acaranya, meskipun cuaca kurang mendukung," ujar Roni, salah satu peserta color run.  Berbagai kegiatan lain juga sukses menarik perhatian pengunjung.  Bazar yang menyediakan berbagai produk menarik dari 25 pelaku UMKM serta hiburan musik dari Live Band dan DJ turut memeriahkan suasana.  Pemeriksaan kesehatan gratis juga dimanfaatkan oleh banyak pengunjung untuk mengecek kondisi kesehatan mereka. Keberhasilan acara ini juga menunjukkan komitmen Hotel Horison Ultima Timika untuk selalu aktif dalam kegiatan sosial dan kemasyarakatan di Timika. ( Jidan ) 15 Jun 2025, 22:53 WIT
Tandatangi Prasasti Fasilitas Polri, Kapolda Maluku Tegaskan Komitmen Pada Pelayanan dan Kinerja Papuanewsonline.com, Ambon - Dalam upaya memperkuat infrastruktur kelembagaan serta meningkatkan kenyamanan dan kesiapan operasional personel di wilayah hukum Polda Maluku, Kapolda Maluku Irjen. Pol. Drs. Eddy Sumitro Tambunan, M.Si, memimpin langsung kegiatan Penandatanganan Prasasti atas empat fasilitas strategis Polri.Penandatanganan empat prasasti yang dihelat di Lobi Lantai I Polda Maluku, Senin (19/5/2025) ini diantaranya Barak Dalmas Direktorat Samapta Polda Maluku; Rumah Dinas Kompi 1 Yon C Pelopor Satuan Brimobda Maluku; Barak Remaja Polres Buru Selatan; Rumah Dinas Polres Maluku Tenggara.Kegiatan yang berlangsung pagi tadi turut dihadiri Wakapolda Maluku, Brigjen Pol. Samudi S.I.K., M.H, Irwasda Maluku, para Pejabat Utama Polda Maluku, serta sejumlah personel Polda Maluku yang ditunjuk.Kapolda Maluku dalam arahannya, menekankan, pembangunan dan pengadaan fasilitas pendukung bagi personel Polri bukan semata bentuk pemenuhan kebutuhan infrastruktur, tetapi juga sebagai wujud nyata perhatian dan komitmen institusi dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas operasional dan pelayanan publik.“Polri adalah garda terdepan dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat," tegasnya.Sebagai garda terdepan dalam stabilitas keamanan, maka fasilitas yang memadai kepada personel juga harus diperhatikan sebagai penunjang kinerja."Penting bagi kita untuk memastikan bahwa para personel memiliki fasilitas yang memadai, baik untuk tinggal maupun bertugas. Kesiapan fisik dan mental anggota sangat dipengaruhi oleh lingkungan kerja dan tempat tinggal yang layak,” ungkap Kapolda.Kualitas infrastruktur, kata Kapolda, adalah bagian dari transformasi menuju Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan). Dengan pembangunan fasilitas seperti barak, rumah dinas, dan sarana operasional lainnya, Polri semakin mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sekaligus menjaga moril dan profesionalitas anggotanya.Olehnya itu, Irjen Eddy Tambunan berharap seluruh fasilitas tersebut dapat dijaga dan dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh para personel yang menempatinya. "Fasilitas ini juga diharapkan dapat menjadi motivasi dalam meningkatkan kinerja, disiplin, dan loyalitas terhadap institusi," harapnya.Penandatanganan prasasti dilakukan secara simbolis sebagai bentuk peresmian dan legalitas fasilitas, menandai komitmen keberlanjutan pembangunan sarana-prasarana di lingkungan Polda Maluku dan jajaran. PNO-12 20 Mei 2025, 17:38 WIT
Berita utama
Berita Terbaru
Berita Populer
Video terbaru
lihat video 10 Feb 2023, 15:22 WIT