Untuk Kelancaran Pembangunan: Pangdam XIII/Merdeka dan Pangkoops HABEMA Sinergi di Timika
Pertemuan pimpinan TNI ini menegaskan komitmen bersama menjaga keamanan wilayah serta mendukung kelancaran pembangunan nasional dan daerah di Tanah Papua
Papuanewsonline.com - 18 Des 2025, 23:52 WIT
Papuanewsonline.com/ Politik & Pemerintahan
Papuanewsonline.com, Timika — Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIII/Merdeka, Mayjen TNI Mirza Agus, melaksanakan kunjungan kerja ke Papua dan menggelar audiensi bersama Panglima Komando Operasi (Pangkoops) HABEMA, Mayjen TNI Lucky Avianto, di Timika, Kamis (18/12/2025). Kunjungan ini menjadi bagian dari agenda strategis TNI dalam memperkuat koordinasi pengamanan wilayah Papua.
Pertemuan tersebut turut dihadiri Asisten Operasi (Asops)
Kasdam XIII/Merdeka, Kolonel Inf Elvino Yudha Kurniawan. Kehadiran para
pimpinan ini mencerminkan keseriusan TNI dalam membangun komunikasi langsung
lintas satuan guna menyikapi dinamika keamanan yang berkembang di wilayah
Papua.
Suasana pertemuan berlangsung hangat dan penuh keakraban.
Dialog tatap muka dimanfaatkan sebagai ruang konsolidasi untuk mempererat
hubungan kerja sekaligus memperkuat solidaritas antarjajaran pimpinan TNI dalam
menjalankan tugas negara.
Dalam audiensi tersebut, kedua pimpinan membahas berbagai
isu strategis terkait stabilitas keamanan dan situasi terkini di Papua.
Penyamaan persepsi menjadi fokus utama guna memastikan setiap langkah
operasional berjalan searah dan saling mendukung.
Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Mirza Agus menegaskan
komitmen Kodam XIII/Merdeka dalam mendukung penuh pelaksanaan tugas Koops
HABEMA. Dukungan tersebut diarahkan untuk menjaga keamanan, menciptakan rasa
aman di tengah masyarakat, serta mendukung program pembangunan yang dijalankan
pemerintah pusat dan daerah.
Ia juga menekankan bahwa stabilitas keamanan merupakan
fondasi utama bagi kelancaran pembangunan dan pencapaian visi Indonesia Emas
2045, khususnya di wilayah Papua yang memiliki tantangan geografis dan sosial
tersendiri.
Sementara itu, Pangkoops HABEMA Mayjen TNI Lucky Avianto
menyampaikan apresiasi atas kunjungan Pangdam XIII/Merdeka beserta jajaran.
Menurutnya, sinergitas, komunikasi yang intensif, serta koordinasi
berkelanjutan antar satuan TNI menjadi kunci utama dalam menjaga situasi
keamanan tetap kondusif.
Pertemuan ini diharapkan semakin memperkuat soliditas TNI dalam menjalankan tugas pengamanan wilayah Papua, sekaligus memberikan kontribusi nyata bagi terciptanya stabilitas, rasa aman masyarakat, dan keberlanjutan pembangunan di daerah tersebut.
Penulis: Jid
Editor: GF