Papuanewsonline.com
Berita Pilihan Redaksi
Homepage
Polda Maluku Kembali Menggelar Lomba Tiga Pilar Kamtibmas
Papuanewsonline.com, Ambon - Menjelang peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara, Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Maluku kembali menggelar lomba tiga pilar Kamtibmas.Lomba yang bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif ini diikuti para Bhabinkamtibmas pada Polres jajaran Polda Maluku."Berdasarkan hasil penilaian pada hari Jumat, 13 Juni 2025 yang bertempat di ruang kerja Direktur Binmas Polda Maluku telah ditetapkan tiga pemenang," kata Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol. Areis. Aminnulla S.I.K., M.H, Senin (16/6/2025).Tiga Bhabinkamtibmas yang keluar sebagai juara 1, 2 dan 3, diantaranya Bripka Efraim Tomhisa dari Polres Kepulauan Tanimbar, Bripka Erpan dari Polres Tual dan Briptu A.S Tri Wahyudi dari Polres Seram Bagian Timur.Lomba tiga pilar kamtibmas adalah lomba yang menampilkan kinerja Bhabinkamtibmas dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat. Penilaian dilakukan oleh tim dewan juri melalui tayangan video pendek. Tim juri yaiti Kasubdit Binsatpam/Polsus, Kompol J. Sahetapy, Sos; Kasubdit Binpolmas, Kompol Meytha Samury. S.H; dan Paur Sibinnev Subdit Bhabinkamtibmas, Ipda Arthur M. Serhalawan, S.H., M.H."Kegiatan ini diharapkan bisa memunculkan sosok Bhabinkamtibmas yang bersinergi dengan Babinsa, serta kepala desa/lurah, dan kehadiran Bhabinkamtibmas dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," kata Kombes Areis.Menurutnya, Bhabinkamtibmas memiliki peran yang sangat sentral dalam upaya pemeliharaan kamtibmas. Personil Bhabinkamtibmas yang ditugaskan di desa/kelurahan merupakan ujung tombak pelayanan kepolisian. "Diharapkan keberadaan anggota Bhabinkamtibmas ini dapat berperan dalam pencegahan gangguan kamtibmas dan menciptakan situasi yang kondusif serta memberikan rasa aman bagi masyarakat," ujarnya. PNO-12
17 Jun 2025, 12:56 WIT
Jelang HUT ke-79 Bhayangkara, Polda Maluku Gelar Aksi Sosial Donor Darah
Papuanewsonline.com, Ambon - Menjelang Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara, Kepolisian Daerah Maluku melaksanakan aksi sosial untuk membantu masyarakat.Aksi sosial yang dilaksanakan yaitu donor darah. Kegiatan yang diikuti oleh 230 orang pendonor ini digelar di Gedung Plaza Presisi Manise Polda Maluku di Tantui, Kota Ambon, Senin (16/6/2026).Kegiatan tersebut dipantau langsung oleh Kapolda Maluku, Irjen Pol. Drs. Eddy Sumitro Tambunan, Wakapolda Maluku, Irjen Pol. Samudi S.I.K., M.H, Para Pejabat Utama Polda Maluku beserta Ketua dan Pengurus Bhayangkari Daerah Maluku.Kapolda Maluku mengatakan, donor darah yang dilaksanakan merupakan kegiatan rutin setiap tahun untuk menyambut hari Bhayangkara. Kegiatan yang bertujuan untuk menyediakan stok cadangan darah bagi masyarakat yang membutuhkan, kali initerlaksana atas kerjasama Bidang Dokkes Polda Maluku dan PMI Ambon."Kita kembali melaksanakan donor darah untuk menyambut hari Bhayangkara ke 79. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk peduli kemanusiaan, dan kita bekerja sama Bidokkes dan PMI khususnya Kota Ambon," kata Kapolda Maluku.Irjen Eddy berharap kegiatan sosial kemanusiaan yang diikuti anggota Polri dan pengurus Bhayangkari ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat."Target kita hari ini yang donor darah sebanyak 100 orang namun yang ikut sebanyak 230 orang. Kita harapkan bisa bermanfaat, dan masyarakat yang membutuhkan darah bisa berkoordinasi dengan PMI," pintanya.Kapolda juga berharap semoga dengan setitik sumbangsih dari kegiatan kemanusiaan yang dilaksanakan keluarga besar Polda Maluku ini dapat membawa manfaat kepada sesama yaitu masyarakat di Maluku. PNO-12
17 Jun 2025, 12:41 WIT
Polda Maluku Lakukan Khitanan Massal Diikuti 70 Anak
Papuanewsonline.com, Ambon - Kepolisian Daerah Maluku melaksanakan kegiatan bakti kesehatan yang bertujuan untuk membantu masyarakat.Bakti kesehatan yang digelar pada Senin (16/6/2025) hari ini, yaitu Khitanan Massal. Kegiatan tersebut dilakukan di Gedung Plaza Presisi Manise Polda Maluku, Tantui, Kota Ambon.Dalam kegiatan tersebut, Polda Maluku mengerahkan tenaga kesehatan dari Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Dokkes) dan Rumah Sakit Bhayangkara Ambon.Khitanan massal dipantau langsung oleh Kapolda Maluku, Irjen Pol. Drs. Eddy Sumitro Tambunan, Wakapolda Maluku, Irjen Pol. Samudi S.I.K., M.H, Para Pejabat Utama Polda Maluku beserta Ketua dan Pengurus Bhayangkari Daerah Maluku.Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol. Areis Aminnulla, S.I.K., M.H, mengatakan, khitanan masal diikuti oleh 70 orang anak-anak."Target kita 50 orang anak, namun yang ikut sebanyak 70 orang anak. Khitanan massal yang kami laksanakan ini dalam rangka hari Bhayangkara ke 79 tahun," kata Kombes Areis.Khitanan massal yang dilaksanakan tersebut, diprioritaskan kepada masyarakat yang kurang mampu."Kegiatan ini merupakan wujud pelayanan dan perlindungan Polri terhadap masyarakat. Polri yang Presisi selalu hadir di tengah tengah masyarakat," ungkapnya.Pada kegiatan khitanan massal tersebut, Kapolda Maluku turut memberikan bingkisan kepada para peserta. PNO-12
17 Jun 2025, 12:35 WIT
Sambut HUT Bhayangkara, Personel Polda Maluku Salurkan Bansos dan Bakti Religi
Papuanewsonline.com, Ambon - Menjelang Hari Ulang Tahun ke-79 Bhayangkara Polri, personel Polda Malukukembali melaksanakan kegiatan sosial berupa penyaluran bantuan sosial dan bakti religi di rumah ibadah.Kegiatan sosial yang dihelat pada Jumat, 13 Juni 2025 ini dipimpin Ps. Kasubag Renmin Biro Logistik Polda Maluku AKP. Meity Yakobus.Penyaluran bantuan dilaksanakan di Panti Sosial Tresna Werdha Inakaka Passo, dan Panti Asuhan Ittakullah Kebun Cengkih, Kota Ambon."Bantuan sosial yang disalurkan di masing-masing Panti Asuhan sebanyak 40 paket sembako," kata Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol. Areis Aminnulla, S.I.K., M.H, Senin (16/5/2025).Selain menyalurkan bansos, personel Polda Maluku juga melaksanakan bakti religi di Masjid At Taqwa dan Gereja Efrata di Kompleks Aspol Polda Maluku, Tantui."Selain menyalurkan bantuan paket sembako, personel juga membersihkan Masjid dan Gereja di Tantui. Ini dilakukan dalam rangka menyambut HUT ke-79 Bhayangkara Polri," jelasnya.Menurutnya, kegiatan sosial yang dilaksanakan selain untuk menyambut HUT Bhyangkara, juga sebagai bentuk kepedulian Polda Maluku kepada anak yatim, maupun warga kurang mampu."Semoga bantuan yang tidak seberapa ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya," harapnya. PNO-12
17 Jun 2025, 12:30 WIT
TPNPB/OPM Kodap Ilaga Ancam Akan Tembak Pesawat Sipil
Papuanewsonline.com, Timika-, TPNPB/OPM kodap Ilaga menyatakan siap tegas bahwa akan melakukan penembakan terhadap pesawat sipil yang beroperasi di Kabupaten Puncak.Hal ini disampaikan TPNPB/OPM Kodap Ilaga melalui Video dan keterangan tertulis yang dirilis, Minggu (15/6/2026)." TPNPB Kodap Ilaga siap tembak pesawat sipil yang telah ditetapkan oleh TPNPB menjadi DPO dan seluruh pesawat sipil yang melakukan pendropan pasukan Militer Pemerintah Indonesia ke wilayah konflik bersenjata di Ilaga," ucap pimpinan Kodap Ilaga Pilatus Waker.Kata Pilatus Waker, TPNPB telah menetapkan pesawat sipil menjadi target penembakan karena pesawat sipil telah bekerja sama dengan Militer Indonesia dalam hal ini, pada 07 Juni 2025 Pesawat sipil dengan Nomor Penerbangan PK-ELM milik PT. Elang Nusantara Air telah mengangkut pasukan Militer Pemerintah Indonesia ke Nduga." Kami dapat laporan saat itu, secara bertahap diantaranya Pangkogapwilhan III, Menteri Keuangan RI dan Menteri Pertahanan dan Keamanan Negara Republik Indonesia yang bagi kami TPNPB telah melanggar aturan karena aparat militer dilarang menggunakan pesawat sipil untuk menjalankan aktivitasnya di wilayah perang," Tegasnya.Pilatus Waker menyatakan Terkait dengan hal tersebut, TPNPB Kodap Ilaga menghimbau kepada seluruh warga sipil dari Nabire dan Timika yang bertujuan ke Puncak Ilaga untuk berhati-hati, karena pasukan TPNPB telah siap menembak seluruh pesawat sipil yang beroperasi di wilayah perang." Masyarakat sipil yang dari Nabire dan Timika ke Ilaga harus berhati-hati, karena kami tidak kasi ampun bagi pesawat-pesawat sipil yang melakukan pendropan pasukan Militer Pemerintah Indonesia ke Ilaga dan seluruh wilayah konflik bersenjata di tanah Papua, kami akan tembak," Tegasnya.Lanjut Dia, Manajemen Markas Pusat KOMNAS TPNPB telah mengeluarkan himbauan kepada seluruh pasukan TPNPB dari Sorong sampai Samarai, untuk menutup jalan-jalan yang sedang dibuka oleh Pemerintah Indonesia." Jalan dari Nabire tujuan Ilaga yang saat ini sudah memasuki kampung Wandae, Kabupaten Intan Jaya, akan kami tutup, dan bakar seluruh alat-alat berat yang sedang membongkar jalan, sekaligus siap lakukan eksekusi terhadap para karyawan," Tegasnya.Pilatus Waker mengatakan bahwa pembangunan jalan bukan tujuan utama bagi orang Papua, namun pembangunan jalan raya demi meloloskan operasi militer indonesia di seluruh tanah Papua dan juga demi kepentingan eksploitasi sumber daya alam Papua." Pasukan TPNPB akan mengambil sikap tegas bagi seluruh perusahan-perusahan yang sedang beroperasi diatas tanah Papua, kami akan lakukan operasi," Pungkasnya.(Red)
16 Jun 2025, 23:09 WIT
Serka Segar Maulama Gugur Ditembak TPMPB/OPM di Yahukimo
Papuanewsonline.com, Yahukimo, — TPNPB/OPM Kodap Yahukimo kembali menunjukan eksistensi di daerah operasi di Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan dengan menembak mati seorang prajurit TNI atas nama Serka Segar Maulama, Senin (16/6/2025).Kodap TPNPB/OPM Yahukimo ini dikenal bengis, karena bukan hanya Anggota TNI/Polri tapi juga banyak masyarakat sipil yang sudah menjadi korban pembunuhan oleh mereka.Penembakan terhadap Serka Segar Maulama anggota TNI dari Kodim 1715/Yahukimo ini, merupakan korban untuk kesekian kali-nya di Kabupaten Yahukimo.Sesuai laporan yang diterimah Media Papuanewsonline.com, Insiden tragis itu terjadi di sekitar Jembatan Kali Biru, Seradala, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, sekitar pukul 10.45 WIT.Serka Segar Maulama diketahui dengan mengendarai motor dalam perjalanan pulang dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dekai menuju Markas Kodim 1715/Yahukimo, namun dalam perjalanan diserang dan ditembak.Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XVII/Cenderawasih, Kolonel Inf Candra Kurniawan, membenarkan kejadian ini. Kolonel Candra mengaku bahwa korban ditembak kemudian dibacok.“Di tengah perjalanan, tiba-tiba Serka SM diserang oleh OPM, ditembak dan dibacok hingga akhirnya gugur di tempat,” Ucapnya.Dikatakanya, Serka Segar Maulama mengalami sejumlah luka serius akibat serangan tersebut. " Korban menderita luka tembak di bagian dada kanan, bacokan di leher, dagu, serta tangan kiri, dan luka tusuk di bagian dada kiri," ucap Kolonel Candra.(Red)Kolonel Candra mengungkapkan bahwa korban sempat dievakuasi ke RSUD Dekai, namun nyawanya tidak dapat diselamatkan." TNI-Polri tengah melakukan pengejaran terhadap para pelaku yang diduga kuat merupakan anggota kelompok separatis bersenjata OPM," tegas Kolonel Candra.(Red)
16 Jun 2025, 22:33 WIT
Kapolri Hadiri Puncak Bakti Kesehatan Jelang Hut ke-79 Bhayangkara
Papuanewsonline.com, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan puncak bakti kesehatan yang dilaksanakan serentak seluruh Indonesia. Acara ini bagian rangkaian peringatan HUT ke-79 Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2025. Tema Hut Bhayangkara tahun ini sendiri bertajuk 'Polri Untuk Masyarakat'. Kegiatan tersebut sudah berlangsung sejak 1 Juni hingga nanti 1 Juli 2025. Setidaknya, hingga tanggal 15 Juni 2025, Polri sudah memberikan layanan bakti kesehatan kepada 145.911 peserta. Pada acara puncak Baktikes ini juga diberikan 68.311 paket sembako, 5.000 paket imunitas, 2.500 kacamata gratis kepada masyarakat. Serta pemberian sebanyak 274 alat bantu disabilitas berupa 100 kursi roda, 29 alat bantu dengar, 75 kruk, 50 alat menulis Braile, 10 Alat bantu penyangga sendi kaki, 10 tongkat tunanetra. Secara khusus pelaksanaan Baktikes di Lapangan Polres Metro Bekasi disediakan layanan kesehatan kepada 5.000 peserta dengan melibatkan sebanyak 200 Tenaga Kesehatan. Di samping itu, terdapat pembagian 5.000 paket sembako dan 5.000 paket imunitas kepada masyarakat, serta pemberian alat bantu disabilitas berupa 10 kursi roda, 2 alat bantu dengar dan 2 kruk. PNO-12
16 Jun 2025, 18:05 WIT
Menteri PPN Kunjungi Maluku, Kapolda Komitmen Dukung Program Strategis Nasional
Papuanewsonline.com, Ambon – Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) /Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Republik Indonesia, Prof. Dr. Ir. Rachmat Pambudy, M.Si, melakukan kunjungan kerja di Maluku.Kedatangan Menteri PPN dan rombongan disambut langsung oleh Kapolda Maluku Irjen Pol. Drs. Eddy Sumitro Tambunan, M.Si, bertempat di ruang VVIP Bandara Pattimura, Kota Ambon, Senin (16/5/2025).Selain Kapolda, turut hadir dalam penjemputan yaitu unsur Forkopimda Maluku beserta pimpinan lembaga yudisial dan vertikal, serta tokoh akademisi.Kunjungan kerja Menteri dan rombongan di Maluku untuk meninjau langsung pelaksanaan program strategis nasional, termasuk Program Presiden Makan Bergizi Gratis (MBG) yang sedang berjalan sebagai bagian dari intervensi gizi nasional di tingkat daerah. Menteri juga dijadwalkan untuk memantau kemajuan sejumlah proyek strategis nasional (PSN) yang tersebar di wilayah provinsi Maluku, khususnya infrastruktur dasar, konektivitas antarpulau, dan pembangunan wilayah kepulauan terpencil.Kapolda Maluku di sela-sela kunjungan Menteri menegaskan komitmen penuh Polda Maluku dalam mendukung pelaksanaan agenda nasional di daerah. Termasuk dalam aspek pengamanan, pengawalan, serta penguatan koordinasi lintas sektoral."Kami menyampaikan selamat datang kepada Bapak Menteri dan rombongan di provinsi Maluku. Polda Maluku siap mendukung dan mengamankan program strategis nasional di daerah," ungkapnya.Kunjungan Menteri dipandang strategis untuk memperkuat hubungan antara pemerintah pusat dan daerah. Sekaligus memastikan kebijakan dan program nasional dapat diterapkan secara efektif, tepat sasaran, dan berkeadilan di wilayah timur Indonesia. PNO-12
16 Jun 2025, 17:58 WIT
Operasi Simpatik, Polda Maluku Sosialisasi Pentingnya Aturan Lalu lintas
Papuanewsonline.com, Ambon - Kepolisian Daerah Maluku menggelar Operasi Simpatik Salawaku Tahun 2025 di depan Pelabuhan Yos Sudarso, Jalan Pantai Mardika, Kota Ambon, Senin (16/5/2025). Selain pengaturan arus lalu lintas, personel Polda Maluku juga memberikan sosialisasi tentang pentingnya ketaatan terhadap aturan lalulintas.Operasi Simpatik Salawaku 2025 dipimpin oleh AKP. Y. Pini, Kanit Audit dan Inspeksi Kamseltibcar Direktorat Lalulintas Polda Maluku.Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol. Areis Aminnulla, S.I.K., M.H, mengungkapkan, selain di kawasan pantai Mardika, pengaturan arus lalulintas juga dilakukan di sejumlah titik rawan kemacetan kendaraan di kota Ambon."Selain mengatur arus lalulintas, petugas juga menegur pengendara bermotor yang kedapatan melanggar aturan lalulintas," ungkap Kombes Areis.Kombes Areis mengatakan, peneguran yang diberikan petugas lalulintas kepada pengendara roda dua, maupun pengemudi roda empat. Mereka kedapatan melakukan pelanggaran seperti bonceng tiga, tidak memiliki kaca spion, tidak memakai helm dan lainnya."Untuk pengemudi mobil ditegur karena tidak menggunakan sabuk pengaman. Petugas juga memberikan edukasi dan mensosialisasikan tentang pentingnya menaati peraturan lalulintas dan bahayanya jika melanggar," ungkapnya.Sebagaimana pesan Kapolda Maluku, kata Kombes Areis, personel yang melaksanakan Operasi Simpatik Salawaku, ditekankan untuk selalu mengedepankan pendekatan persuasif. "Personel juga diharapkan dapat memberikan edukasi tentang lalulintas kepada pengguna jalan dan menghindari semua tindakan yang berlebihan atau kontra produktif," ungkapnya. PNO-12
16 Jun 2025, 15:07 WIT
Berita utama
Berita Terbaru
Berita Populer
Video terbaru